Desa Bligo Merupakan Desa Yang Pertama Kali Melaksanakan Pengambilan Sumpah/Janji Perangkat Desa Yang Baru Di Wilayah Kec. Ngluwar


Created At : 2017-06-01 00:00:00 Oleh : -YUNI- Berita Terkait Tugas dan Fungsi Dibaca : 173

Pengambilan sumpah/janji perangkat desa Bligo berdasar Perdes Bligo no 2 th 2017, dilaksanakan pada hari Jumat 26 Mei 2017, Dibalai desa Bligo dimulai pukul14.00 WIB.

Pengambilan sumpah dihadiri 150 orang, terdiri dari BPD, LPMD, lpp, lpkk, kader yandu, para ketua RT dan tokoh masyarakat, Biaya penyelenggaraan menggunakan APBDes 2017, kurang lebih 2 JT lima ratus ribu dan jumlah perangkat desa yang dilantik berjumlah 14 orang.

Sambutan  Kepala Desa Bligo,  Bapak Agus Sukantoro, A. Md bahwa kegiatan ini untuk menindaklanjuti amanat perbup nomor 5 th 2017 tentang SOTK Pemerintah Desa yang kemudian ditindaklanjuti dg peraturan desa Bligo no 2 th 2017 tentang SOTK Pemerintah Desa.Karena ada perubahan struktur maka perlu dilakukan penataan perangkat desa, Penataan tersebut ditetapkan dg keputusan kepala desa Bligo no 180.192/7/2001/2017 tentang Pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan perangkat desa atas nama sdr Wardiono, S.Pd dan kawan kawan dilingkungan pemerintah desa bligo.

Sambutan  Camat Ngluwar,  Bapak Kunta Hendradata,  S. Sos. 

1. Desa Bligo yg pertama kali di kecamatan ngluwar yg merampungkan penataan Perangkat Desa yang merupakan tindak lanjut Perda , Perbup.

Dalam penataan ini ada yg dulunya Kadus lalu jadi kasi atau kaur atau sebaliknya, Jumlah dusun telah ditentukan pemerintah kabupaten  dengan memperhatikan jumlah penduduk, luas wilayah dan indeks kesulitan geografis, maka desa Bligo setelah dihitung dari 12 dusun menjadi 8 Dusun. 

Untuk kasi/kaur penentuannya berdasarkan input data profil desa, dan berdasar profil desa Bligo adalah Desa dengan susunan 3 kepala seksi dan 3 kepala urusan.

Dgn ini semua maka diharapkan kinerja meningkat Karena statusnya telah jelas.

Acara dilanjutkan dengan  doa penutup, kemudian dilanjutkan dengan jabat tangan sebagai ucapan selamat seluruh tamu undangan yang hadir kepada Perangkat Desa terlantik. 

GALERI FOTO

Agenda

Pemantauan pelaksanaan vaksin tahap I bagi perangkat desa se kecamatan Ngluwar
Kamis, 04 Februari 2021